Minggu, 08 Juni 2014

BELIMBING WULUH

BELIMBING WULUH



Belimbing wuluh

(Averrhoa Bilimbi L)
Adalah termasuk tumbuhan dari keluarga Oxalidaceae.
Pohonnya kecil dan tinggi pohonnya bisa mencapai 10 meter. 
Menurut beberapa sumber belimbing wuluh berasal dari Amerika Tropis ini mendekati tempat tumbuh yang tumbuh bebas, namun cukup lembab. 
Belimbing wuluh memiliki batang kasar dan berbenjol-benjol, sedikit cabang, condong keatas. 

Belimbing wuluh berbentuk bulat panjang persegi panjang 4-6 ½ cm, berwarna hijau kekuning-kuningan, bila masak berair banyak, rasanya asam, biasanya dimanfaatkan untuk  ;
  • sirup penyegar, 
  • penyedap masakan, 
  • pembersih noda, 
  • mengkilatkan kuku atau tangan yang terkena noda, 
  • dan juga sebagai obat tradisional. 


Bagian dari belimbing wuluh yang umumnya dimanfaatkan untuk kesehatan adalah daun, bunga dan buahnya.

Dan berikut ini adalah beberapa khasiat belimbing wuluh dan cara mengolahnya menjadi obat traditional.





Siapkan bahan ramuan berikut ini 
·         25 kuntum bunga belimbing       wuluh
·         1 jari rimpang temugiring
·         1 jari kulit kayu manis
·         1 jari rimpang kencur
·         2 butir bawang merah
·         ¼ genggam pegagan
·         ¼ genggam daun saga
·         ¼ genggam daun inggu
·         ¼ genggam daun sendok.

Cara mengolah dan mengkunsumsinya : 

  • Semua bahan ramuan tersebut kita cuci sampai bersih, kemudian potong-potong seperlunya. 
  • Rebus dengan 5 gelas air bersih hingga mendidih dan airnya berkurang tinggal 2 ¼ gelas. 
  • Biarkan sampai dingin, setelah dingin baru kita saring ambil airnya. minum dengan madu seperlunya 3 kali sehari dengan dosis sekali minum ¾ gelas.



2. Obat Jerawat


- Ambil buah belimbing secukupnya, 

- cuci sampai bersih kemudian kita tumbuk sampai halus.
- Remas dengan air garam seperlunya. 
- Gunakan ramuan tersebut untuk mengosok muka yang berjerawat, lalukan dengan rutin terapi tersebut 3 kali sehari. 

Anda juga dapat melakukan cara yang lain,yaitu :
- Ambil 6 buah belimbing wuluh 
- dan ½ sendok teh bubuk belerang. 
- Kedua bahan ramuan tersebut tumbuk sampai halus, remas dengan 2 sendok air jeruk nipis. 
- Gunakan ramuan tersebut untuk mengosok atau melumasi bagian kulit wajah yang berjerawat, lakukan terapi tersebut 3 kali sehari.


3. Obat panu


- Ambil 10 buah belimbing wuluh yang masih segar, giling sampai halus, 
- tambahkan dengan kapur sirih sebesar biji asam. 
- Remas-remas sampai merata. 
- Gunakan bahan ramuan tersebut untuk mengosok kulit yang terserang panu. 
- Lakukan dengan rutin 2 kali sehari.



Bagi yang berminat tanaman Belimbing Wuluh
Dapat menghubungi KC NURSERIES BOGOR
081384824904




Tidak ada komentar:

Posting Komentar