Rabu, 28 Mei 2014

BUNGA TELANG sebagai Pewarna Alami Makanan

 Pewarna Alami Makanan

   
Pewarna alami adalah zat warna alami (pigmen) yang diperoleh dari tumbuhan, hewan, atau dari sumber-sumber mineral. 


   Zat warna ini telah digunakan sejak dulu dan umumnya dianggap lebih aman daripada zat warna sintetis, seperti annato sebagai sumber warna kuning alamiah bagi berbagai jenis makanan begitu juga karoten dan klorofil.

   Dalam daftar FDA (Badan POM Amerika) pewarna alami dan pewarna identik alami tergolong dalam ”uncertified color additives” karena tidak memerlukan sertifikat kemurnian kimiawi.


   
Bunga Telang

Bunga telang berwarna biru keunguan yang banyak tumbuh di Asia, termasuk di Indonesia.

Warna biru keunguannya dapat digunakan sebagai pewarna alami biru pada makanan (penganan), dan juga minuman.


Cara menggunakan : untuk bunga telang segar yang baru dipetik, cuci bersih bunga telang, remas-remas atau tumbuk dengan sedikit air matang, lalu saring. 
    Bisa juga dengan merebus bunga telang (yang telah dicuci bersih) hingga bunga layu dan airnya berwarna biru, kemudian saring dan diambil airnya.
    Alternatif lain bisa juga dengan cara merendam bunga telang dengan air panas hingga airnya berwarna biru, remas-remas, saring, dan ambil airnya. 



   
Untuk menyimpan dalam waktu lama, bunga telang bisa dikeringkan dengan cara dijemur di sinar matahari, lalu masukkan ke dalam kemasan yang kering dan tertutup.
Penggunaan bunga telang kering, cukup meyeduh dengan air panas, atau merebusnya hingga warna biru keluar lau saring dan ambil airnya, 

Untuk mendapatkan bunga teleng kering ini, anda bisa menghubungi :

KC Nursesies Bogor
0813 8482 4904

Bunga Telang Kering, kemasan isi 220 bunga kering





pewarna pada nasi..orang menyebutnya nasi kerabu
saat ini dapat dijumpai di beberapa resto di Jakarta, Surabaya dan tempat lainnya.
kue bulan

Selasa, 27 Mei 2014

BUNGA TELANG dan kandungan yang terdapat pada tumbuhan bunga telang.

BUNGA TELANG

Diskripsi :
Tanaman ini tergolong jenis tanaman yang memanjat atau menjalar, panjangnya
dapat mencapai 5 meter lebih. 

Daunnya majemuk, tersusun berselang-seling, tiap daun dengan 5-9 anak daun, bentuk ujur telur, panjang 3-5 cm dan Iebar 2+3 cm. 

Bunga mempunyai bagian yang Iebar
seperti bibir dengan Iebar 3,5 cm  berwarna biru tua; bagian tengah
berwarna putlh atau kuning. 


Buah polong/kacang bunga telang dengan panjang 5-12 cm, dl dalamnya mengandung 5-10 biji. 

Ketika masih muda berwarna hljau, setelah tua berwarna cokelat kehitaman. 
Bijinya sangat keras.

Perbanyakan tanaman bunga telang ini melalui biji. 
Tumbuh di tempat yang Iembab dan banyak sinar matahari.









Kandungan yang terdapat pada tumbuhan bunga telang. 

  • Seluruh bagian mengandung antosianin, aparajitim, arabinos, asam amino, asam linoleat, asam stearik, beta-sitosterol, flavonol, kaempfirol, klitorin, lakton, lisin, oligosakarida, protein, ramnos, ternatin, dan xilos.
  • Daunnya mengandung alkaloid dan triterpinoid. 

  • Kulit batang dan biji mengandung sedikit alkaloid jenis toksik.
  • Minyak di dalam bijinya mengandungi asam aralidik, linoleat, asam miristik, asam oleat, asam palmitat, asam stearik, dan sitosterol.
  • Biji mengandung alkaloid yang toksik. 
KC NURSERIES BOGOR
menyediakan kebutuhan anda akan Bunga Telang ini, segera hubungi kami dan dapatkan berbagai manfaat bunga telang.
0813 8482 4904

Diambil dari berbagai sumber
Salam : Christianto

Tanaman Obat Keluarga : KEMBANG TELENG

KEMBANG TELENG

       Tanaman ini juga digunakan secara tradisional untuk mengobati sakit mata ataupun untuk mempercerah penglihatan, dan mungkin karena kegunaannya itulah maka tanaman ini disebut dengan kembang teleng, bunga telang, atau bunga teleng yang artinya ‘ jelas  ‘ (dalam konteks penglihatan). 

     Nama lokal lainnya : Bunga biru (Melayu/Sumatera), Kembang telang/Kembang teleng  (Jawa, Sunda), Bunga telang (Makassar), Bunga temenraleng (Bugis), Saya ma gulele (Ternate), Bisi (Halmahera Utara)


     Di Jawa, kembang teleng dimanfaatkan juga oleh mereka yang baru punya bayi atau anak anak balita, dengan meneteskan air rendaman kembang teleng ke anak anak mereka, tujuannya supaya mata anak menjadi bening dan penglihatannya jelas, dan orang tua, atau orang dewasa, juga menggunakan air rendaman kembang teleng untuk mencuci mata, tujuannya sama untuk pengobatan dan menjadikan penglihatan lebih baik.

·        

     Tumbuhan ini tergolong ke dalam famili Leguminosae atau kacang-kacangan, yang tumbuh dengan merambat dan membelit, daunnya bersirip ganjil.
     Daun pelindungnya berjumlah 2-3 pasang berbentuk telur atau jorong. 
     Permukaan daun dan batangnya berbulu.
     
     
   
Untuk bunganya, biasanya  berwarna biru, namun sebenarnya tanaman ini juga memiliki variant yang berwarna lain, seperti putih, ungu dan pink.

     Kebanyakan kembang telang memiliki helai bunga satu lapis, namun ada juga yang berlapis (ruffle). 
     Ukurannya bunganya pun ada yang besar dan ada juga yang kecil.
·   
     Bentuknya seperti kupu-kupu atau buterfly, jumlah bunganya biasanya terdapat beberapa tangkai, sedangkan di ketiak daun berjumlah satu bunga saja.

     Penyebaran secara alami tanaman kembang teleng ini di daerah wilayah Nusantara adalah Sumatera, Jawa, Sunda, Maluku, Ternate, Sulawesi Selatan.
·         
     Perkembang biakan Kembang teleng :
     dapat diperbanyak dengan biji.
  
     Kami menyediakan berbagai kebutuhan anda mengenai Kembang Teleng ini, jika anda berminat silahkan hubungi kami :
     
 

KC NURSERIES BOGOR
0813 8482 4904

     Tersedia mulai dari :
     - Benih biji, yang siap disemaikan/ditanam.

     - Bunga Teleng Segar yang baru dipetik dari pohonnya, dan dikirimkan kepada pelanggan/pemesan, yang umumnya dipergunakan untuk perawatan mata pada anak bayi/balita juga orang dewasa, untuk pengobatan mata, karena iritasi atau juga karena penyakit, seperti minus dan katarak, juga digunakan untuk pembuatan minuman di beberapa Cafe, serta untuk pewarna makanan alami di beberapa Resto yang menjadi pelanggan kami, baik di Bogor, Jakarta maupun di Surabaya.


     - Bunga Teleng Kering siap pakai, baik untuk minuman dengan diseduh air panas, sebagai pengganti minum teh, maupun untuk pewarna makanan alami, seperti nasi biru, atau juga dalam pembuatan puding dan cake.


     - Bibit Tanaman Kembang Teleng yang belum berbunga dan berumur antara 9 – 10 minggu, tinggi pohon antara 25 cm – 35 cm.
     

     - Pohon Kembang Teleng yang sudah berbunga, dan anda bisa memetik sendiri bunganya.



     Nama ilmiah : Clitoria ternatea
     Iklim ideal : dataran rendah - sedang   
     Sinar matahari : sepanjang hari
     Media tanam : tanah2 : humus1/kompos1
     Kebutuhan air : sedang
     Tinggi tanaman rata - rata : 5mtr merambat
     Tinggi bibit saat ini : 25 cm – 35 cm



Kembang Teleng termasuk dalam golongan famili Leguminosae

      Kembang Teleng 
   termasuk dalam golongan famili Leguminosae


Nama Lokal Bunga biru (Melayu, Sumatera), kembang telang (Jawa, Sunda), Bunga telang (Makassar), Bunga temenraleng (Bugis), Saya ma gulele (Ternate), Bisi (Halmahera Utara)

·    
  Tumbuhan ini tergolong ke dalam famili Leguminosae atau kacang-kacangan.


  •      Kembang Teleng ini pertumbuhannya merambat dan membelit, daunnya bersirip ganjil. 
  •      Daun pelindungnya berjumlah 2-3 pasang berbentuk telur atau jorong. 
  •      Permukaan daun dan batangnya berbulu. 













  •     Untuk bunganya, yang biasa kita temui warnanya biru, sedangkan yang berwarna putih, sangat jarang ditemukan.

·  
 
    Bentuknya seperti kupu-kupu atau buterfly, jumlah bunganya biasanya terdapat beberapa tangkai, sedangkan di ketiak daun berjumlah satu bunga. 

·        

Penyebaran secara alami tanaman ini di daerah wilayah Nusantara adalah Jawa, Sunda, Maluku, Ternate, Sulawesi Selatan. 
·         
     
Habitat Kembang teleng (Clitoria ternatea) sering ditemukan hidup menjalar di pagar-pagar rumah di pedesaan. Tempat yang cocok untuk hidupnya adalah di dataran rendah hingga ketinggian 900 meter.

·         





 
Perkembang biakan Kembang Teleng ini dapat diperbanyak dengan biji. 

Untuk mendapatkan benih biji ini anda dapat menghubungi kami di :
    0813 8482 4904 
KC Nurseries Bogor
    Tersedia juga : 

  •     Bibit tanaman yang belum berbunga.
  •     Pohon Kembang Teleng yang sudah berbunga.
  •     Bunga Teleng Segar yang baru dipetik.
  •     Bunga Teleng Kering.


  • Kami tunggu konfirmasi dan pemesanan anda, dan kami siap kirim ke alamat anda dengan jasa pengiriman yang terpercaya.





Senin, 26 Mei 2014

Clitoria Ternatea L ( Si Biru KEMBANG TELENG )

Clitoria Ternatea L.


Kembang Teleng, Kembang Telang, Bunga Biru, Bunga Telang.

Asal sebenarnya tidak diketahui secara pasti, tanaman ini tumbuh di dataran rendah tropika, lembab, di belahan Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Kembang Teleng adalah tumbuhan tropika dataran rendah, lembab, tetapi juga tahan terhadap musim kering didaerah tropika ( dengan curah hujan antara 500 - 900 mm ).

Pertumbuhan Kembang Teleng terbaik adalah dibawah matahari penuh.

Kebutuhan curah hujan tahunan untuk dapat bertahan mungkin serendah-rendahnya 400 mm, tetapi memerlukan sekitar 500 mm atau diperlukan penyiraman tambahan untuk mendapatkan produksi terbaik. 
Rentang ketinggian antara 0-1600(-1800) m dan cakupan suhu rata-rata tahunan 19-28 ° C.


Kembang telang mempunyai kemampuan adaptasi terhadap lahan yang luas (pH 5.5-8.9), tetapi menyukai lahan subur.

Tanaman ini biasanya ditanam sebagai tanaman hias pada pagar dan tralis karena warna bunganya yang biru atau ada juga yang bunganya berwarna putih sangat mengesankan, dan ditanam juga untuk pewarna dan pengobatan.


KC NURSERIES BOGOR
menyediakan :
1. Bibit tanaman Kembang Teleng,
2. Pohon Kembang Teleng yang sudah berbunga,
3. Bunga Teleng segar, (dengan variasi isi kemasan : 100 bunga segar, 200 bunga segar, 400 bunga segar )yang baru dipetik dari pohon langsung dikirimkan ke alamat pemesan
4. Benga Teleng kering, yang siap digunakan denagn variasi isi kemasan : 210 bunga kering, 430 bunga kering dan 500 bunga kering.
5. Benih biji Kembang Teleng mulai kemasan isi 100 biji, 200 biji, 300 biji, bahkan 500 biji atau lebih banyak lagi sesuai pesanan anda....

Segera hubungi kami, 0813 8482 4904
Kami tunggu konfirmasi anda....

Minggu, 25 Mei 2014

KEMBANG TELENG DAN PEMANFAATANNYA

Manfaat dan Penggunaan Kembang Teleng.

KEMBANG TELENG
 Nama lain dari kembang teleng :
- Menteleng  (dalam bahasa jawa);
- Kembang Teleng (dalam bahasa sunda);
- Bunga Biru, Bunga Telenit, Bunga Telang (dalam bahasa sumatera);
- Bunga Talang (dalam bahasa sulawesi);
- Bunga Bisi, Sayama gulile (dalam bahasa maluku).
- Wingedleaved Clitoria, Butterfly pea (nama dalam bahasa Inggris)
Sedangkan nama latinnya kita kenal dengan : CLITORIA TERNATEA

Morfologi Tumbuhan Kembang Teleng.

Kembang Teleng merupakan tumbuhan perdu, batang merambat, rambut halus, batang muda warna hijau, batang tua warna putih kusam, pangkal batang berkayu, panjang  tanaman ini  dapat mencapai 5 m. 
Daun majemuk, menyirip ganjil. Anak daun berjumlah 3-9 lembar, warna hijau, tangkai pendek, bentuk oval atau elips, pangkal anak daun rucing, tumpul di ujung.
Pada ketiak daun, tunggal, menyerupai kupu-kupu. 
Kelopak bunga berwarna putih dengan warna kekuningan di bagian tengahnya. 
Panjang mahkota bunga 3,5-4 cm, buah polong, berbentuk pipih memanjang, panjang mencapai 10 cm, lebarnya 0,3-0,4 cm, di ujung buah terdapat kuncir. 
Kacang/Polong muda berwarna hijau, polong matang berwarna kecoklatan, dalam 1 polong terdapat 5-10 biji, berbentuk pipih. 



Tumbuhan ini berkembang biak dengan biji.

Kandungan kimia :

Tumbuhan ini mengandung saponin, flavonoid, alkaloid, caoksalat, dan sulfur. 
Pada daun terdapat unsur kaempferol-3-glukosida, dan triterpenoid. 
Pada bunga terkandung delphinidi 3,3,5 dan triglukoside fenol.

Kegunaan :
Kembang Teleng berhasiat untuk mengobati bronkhitis, bisul, mata merah, sakit telinga, mencuci darah, dan sebagai zat warna/pewarna makanan alami.

Cara Penggunaan tumbuhan kembang teleng ini, antara lain:
a. Bronchitis
Akar kembang teleng segar 30-60 g dicuci bersih direbus dengan 4 gelas air hingga menjadi separuhnya. 
Setelah dingin, air rebusan diminum pada pagi dan malam hari masing-masing 1 gelas.

b. Bisul dan abses
Daun atau bunga yang berwarna biru secukupnya dicuci bersih, lalu ditumbuk halus. 
Tambahkan air garam secukupnya ke dalam ramuan, lalu ditempelkan pada bisul.

c. Mata merah
Bunga/kembang teleng yang berwarna biru 4-6 buah direndam dalam 1 gelas air bersih. Biarkan beberapa lama sampai airnya menjadi biru. 
Air rendaman dipakai untuk mencuci mata.

d. Sakit telinga 
Bunga/kembang teleng dicuci bersih, ditumbuk sampai lumat, lalu diperas. 
Pada air perasan ditambahkan sedikit garam, lalu dioleskan pada bagian telinga yang sakit.

e. Obat untuk mencuci darah
Akar kembang teleng yang berbunga putih 20-30 g, dicuci bersih lalu direbus dengan 3 gelas hingga menjdai 1 gelas. Air rebusan diminum 1 kali sehari pada pagi atau malam hari 1 gelas.

f. Bahan pewarna alami
Perasan atau rendaman bunga yang berwarna biru dapat digunakan sebagai pewarna makanan alami dan minuman.
Bagi yang berminat mendapatkan dan ingin membudidayakan Kembang ini, bisa menghubungi kami :
KC NURSERIES BOGOR
    0813 8482 4904
Tersedia :
1. Bibit tanaman Kembang Teleng, belum berbunga, umur tanaman 9 - 10 minggu.
2. Pohon kembang teleng yang sudah berbunga, umur 4 bulan - 6 bulan, dalam polybag ukuran 10cm.
3. Bunga Segar dan Bunga Kering yang dikemas dengan isi : 210 bunga, 430 bunga dan 500bunga

4. Benih biji Kembang Teleng mulai isi : 100 biji, 200 biji, 400 biji dan bisa lebih banyak lagi sesuai permintaan pemesan.